Surprise Me!

Tembakan Gubernur Lampung Selalu Tepat Sasaran

2015-12-17 955 Dailymotion

TRIBUNNEWS.COM, BANDAR LAMPUNG - Gubernur Lampung, M Ridho Ficardo didaulat untuk memimpin tim anti-teror Brimobda Lampung dalam melumpuhkan musuh. <br /> <br />Ridho mengenakan perlengkapan lengkap tim anti-teror, juga dibekali senjata laras panjang. <br /> <br />Ridho masuk ke dalam mobil Barracuda bersama tim anti-teror. Mereka lalu menuju ke tempat musuh. <br /> <br />Selanjutnya Ridho ke luar mobil memimpin tim maju mendekat musuh. <br /> <br />Ridho tidak mengenakan penutup wajah. Ia berada di tengah di urutan nomor 4 dari 6 anggota tim. <br /> <br />Ridho terlihat menembakkan senjata api ke arah sasaran berupa balon. <br /> <br />Balon? Ya, ini merupakan bagian dari simulasi tim anti-teror dalam melumpuhkan musuh. <br /> <br />Acara digelar di Lapangan Mako Brimobda Lampung, di Kelurahan Rawa Laut, Pahoman, Bandar Lampung, Rabu (16/12/2015) sore. <br /> <br />Hebatnya, tembakan Ridho selalu tepat mengenai sasaran. <br /> <br />Dari satu titik, Ridho dan tim pindah ke titik lain. Ridho kembali melepaskan tembakan dan mengenai sasaran. <br /> <br />Setelah semua sasaran tertembak, Ridho bersama tim anti-teror mendekati musuh dan melepaskan tembakan berulang kali untuk memastikan bahwa semua musuh telah berhasil dilumpuhkan.(*)

Buy Now on CodeCanyon