Surprise Me!

Halaman Kodim Nunukan Disulap Jadi Kolam Renang

2016-02-10 172 Dailymotion

TRIBUNNEWS.COM, NUNUKAN - Menumpangi ban dalam mobil sebagai pelampung, Ernawati mencoba berenang di bagian kolam yang dalamnya mencapai 120 sentimeter. <br /> <br />Sesekali ia mengayunkan kaki dan tangannya untuk menggapai pinggiran kolam. <br /> <br />Murid kelas VI Sekolah Dasar ini, Senin (8/2/2016), mengisi liburan Imlek dengan teman sebayanya di Kolam Renang Tirta Gemilang, yang terletak persis di halaman Markas Kodim 0911/Nunukan. <br /> <br />Dengan biaya Rp 5.000, dia sudah bisa menikmati berenang sepuasnya di kolam itu. <br /> <br />Kodim 0911/Nunukan menyulap halaman depan markas menjadi tempat bermain anak. <br /> <br />Kolam renang menjadi tempat favorit yang selalu ramai dikunjungi anak-anak saat masa liburan. <br /> <br />Komandan Kodim 0911/Nunukan Letkol (Inf), Tagor Rio Pasaribu, mengatakan anak-anak yang memanfaatkan fasilitas tempat bermain dan kolam renang yang dibangun ini dikenakan biaya Rp 5.000 perorang. <br /> <br />“Dengan Rp 5.000 mereka bebas berenang sepuasnya sampai tempatnya tutup,” ujarnya. <br /> <br />Biaya Rp 5.000 itu dikumpulkan untuk perawatan kolam renang. <br /> <br />“Seminggu dua kali harus diganti airnya. Jadi uangnya buat ganti air. Karena kami mengambil airnya dari PDAM. Kalau kami beli mesin, malah semakin mahal,” ujarnya. <br /> <br />Namun, tarif Rp 0 alias gratis dikenakan kepada anak-anak anggota TNI Kodim 0911/Nunukan dan anak-anak di sekitar lingkungan ini. <br /> <br />“Kemudian kami juga menggratiskan anak yatim piatu. Silakan memanfaatkan kolam renang ini dengan gratis. Ini sudah menjadi komitmen kami,” katanya. <br /> <br />Tak kurang 30 persen dari jumlah pengunjung yang memanfaatkan fasilitas itu dengan gratis, pada saat liburan. <br /> <br />“Kalau lagi ramai, Jumat, Sabtu atau Minggu bisa sampai 100 orang yang masuk ke sini,” katanya. <br /> <br />Selain kolam renang yang disekat dengan kedalaman berbeda yakni 70 sentimeter dan 120 sentimeter, di tempat bermain ini juga tersedia plesetan, ayunan, tali keseimbangan dan sejumlah permainan lainnya. (*)

Buy Now on CodeCanyon