<p>600 ribu tiket kereta api murah dijual dalam KAI Travel Fair 2017 di Jakarta Convention Center, Senayan. Potongan harga tiket yang ditawarkan mencapai hingga 72 persen.</p> <br /> <br /><p>Sejumlah tiket kereta api berbagai jurusan ditawarkan. Salah satunya tiket kereta eksekutif jurusan Jakarta-Surabaya yang dijual hanya dengan harga Rp 150 ribu.<br /> <br /><br /> <br />Semua tiket yang dijual dalam KAI Travel Fair hanyalah tiket kereta api kelas eksekutif dengan jadwal keberangkatan mulai 7 Agustus hingga 31 Oktober 2017.<br /> <br /><br /> <br />KAI Travel Fair 2017 masih akan berlangsung hingga hari Minggu esok.<br /> <br />Tak hanya menjual tiket kereta api, di KAI Travel Fair 2017 pengunjung juga bisa membeli paket wisata dengan harga spesial.</p> <br />
