<p>Partai Golkar akan mengirimkan nama pengganti Setya Novanto pada pekan depan. Nama calon Ketua DPR sudah dikantongi Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto.<br /> <br /><br /> <br />Hal ini disampaikan anggota Fraksi Golkar di DPR, Zainudin Amali. Menurutnya, dengan pengalaman Airlangga di DPR, ia dipastikan sudah mendapatkan nama yang tepat untuk menduduki kursi Ketua DPR.<br /> <br /><br /> <br />Zainudin menyebut, nama yang menguat masih mereka yang selama ini disebut layak menduduki jabatan Ketua DPR.<br /> <br /><br /> <br />Sebelumnya, sejumlah nama yang menguat adalah Bambang Susatyo, Azis Syamsudin, Agus Gumiwang Kartasasmita, dan Zainudin Amali sendiri.</p> <br />
