<p>Melihat kondisi perairan laut yang tercemar dengan banyaknya sampah, Ahdia Sunarya membentuk sebuah komunitas yang gemar berenang sekaligus membersihkan lingkungan.</p> <br /> <br /><p>Setiap akhir pekan, komunitas yang sudah ada sejak tujuh tahun silam ini berenang di sekitar perairan Merak, Cilegon, Banten.</p> <br /> <br /><p>Sembari merenang, para anggota komunitas mengambil dan memasukkan sampah ke dalam tas yang mereka bawa.</p> <br /> <br /><p>Tak berhenti di aksi. Krakatau Fin Swiming juga melakukan kampanye yakni mengimbau pengunjung agar tidak membuang sampah di sembarang tempat.</p> <br />
