<p>Memperingati hari lahir yang ke-86 Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah menggelar kegiatan bertajuk ekspedisi merawat kebangsaan, menggembirakan keberagaman.</p> <br /> <br /><p>Bertempat di Kantor Pusat Muhammadiyah, Jakarta pelepasan ekspedisi ini akan diawali dengan syukuran yang akan dihadiri oleh beberapa tokoh politik nasional.</p> <br /> <br /><p>Tim ekspedisi akan berkeliling Jakarta sebelum melanjutkan perjalanan ke 20 kota di Indonesia. Melalui sejarah berdirinya Pemuda Muhammadiyah, ekspedisi kebangsaan mengusung slogan ekspedisi merawat kebangsaan, menggembirakan keberagaman.</p> <br />
