<p>Umat buddha dari sejumlah negara berkumpul untuk mengikuti doa bersama yang diselenggarakan di ICE BSD, Tangerang Selatan, Banten.</p> <br /> <br /><p>Tak hanya dari Indonesia, umat buddha dari Singapura, Malaysia, hingga Taiwan terlihat memadati lokasi acara. Mereka sekaligus datang untuk bertemu dengan mahaguru dari Taiwan yang biasa disapa Grandmaster Lu.</p> <br /> <br /><p>Kali ini merupakan kali kelima Grandmaster Lu mengunjungi Indonesia dan bertemu langsung dengan umat buddha di Indonesia.<br /> <br /><br /> <br />Doa bersama dipimpin langsung oleh Grandmaster Lu sesuai dengan tujuan hidup yang ada dalam agama Buddha, yakni kedamaian.</p> <br /> <br /><p>Oleh karena itu, umat Buddha selalu berdoa demi terwujudnya perdamaian, terutama dalam menyambut pergantian tahun 2019 yang akan datang.</p> <br />
