Surprise Me!

Anak Kecil Minta Digendong Presiden Jokowi di Cianjur

2019-02-08 1 Dailymotion

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono<br /><br />TRIBUN-VIDEO.COM, CIANJUR - Ada kejadian unik saat Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyambangi Pondok Pesantren Al-Ittihad, Cianjur, Jawa Barat, Jumat (8/2/2019).<br /><br />Selepas salat Jumat, saat sedang bersalaman dengan warga sekitar, seorang anak berteriak-teriak memanggil Presiden Jokowi.<br /><br />“Pak..pak, bapak” ujar anak laki-laki yang diketahui bernama Rafi Ahmad Fauzi itu. <br /><br />Belum direspons oleh Presiden, Rafi pun tak patah arang terus berteriak sambil melambaikan bendera merah putih di tangannya.<br /><br />Teriakan Rafi pun akhirnya menarik perhatian Presiden.<br /><br /> “Sini” panggil Presiden Jokowi. <br /><br />Rafi yang tengah digendong kemudian bergerak ke arah Presiden dan langsung meminta gendong dan memeluknya.

Buy Now on CodeCanyon