<p>Penyesuaian tarif 15 ruas jalan tol yang dikelola oleh Jasamarga akan dilakukan tahun ini. Inflasi dan perjanjian pengusahaan jalan tol menjadi dasar penyesuaian tarif.</p> <br /> <br /><p>Terdekat, penyesuaian tarif Tol Sedyatmo akan diberlakukan 14 Februari pekan ini. Tarif kendaraan golongan 1 dan 2 naik, sedangkan tarif tetap bagi golongan 3, dan tarif turun untuk golongan 4. </p> <br /> <br /><p>Beberapa ruas tol lainnya yang juga akan dikenakan penyesuaian tarif adalah Tol Bali Mandara dan Cikampek-Palimanan. Penyesuaian berlaku bagi tol yang beroperasi sebelum tahun 2015 dan terakhir mengalami penyesuaian tarif pada 2017.</p> <br />
