Surprise Me!

Sempat Ditunda karena Izin Keamanan, Ini Jadwal Laga antara Persib Bandung Vs Borneo FC

2019-04-30 96 Dailymotion

TRIBUN-VIDEO.COM - Laga leg kedua babak 8 besar Piala Indonesia 2018 antara Persib Bandung dan Borneo FC sempat tertunda.<br /><br />Pertemuan kedua Persib dan Borneo harusnya dilaksanakan pada Senin (29/4/2019).<br /><br />Namun karena masalah keamanan, pihak Kepolisian Resor Bandung menyarankan agar laga dijadwalkan ulang.<br /><br />Dilansir SuperBall.id dari Persib.co.id, PSSI resmi merilis tanggal penjadwalan ulang laga leg kedua tersebut.<br /><br />Laga tersebut bakal digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kutawaringin, Kabupaten Bandung, pada Sabtu (4/5/2019) mendatang.<br /><br />Keputusan tersebut dituangkan melalui surat PSSI bernomor 1461/AGB/239/IV-2019, tertanggal 29 April 2019, tentang Penetapan Jadwal Pertandingan Piala Indonesia Babak 8 Besar Leg 2 antara PERSIB Bandung dengan Borneo FC.<br /><br />Laga ini ditetapkan untuk kick-off pukul 15.00 WIB.<br /><br />Dalam hal ini, PSSI juga telah melakukan koordinasi perihal perizinan kegiatan bersama pihak terkait.<br /><br />General Coordinator Panpel Persib Bandung, Budi Bram Rachman mengatakan, awalnya pertandingan akan digelar 29 April, tapi kini sudah ada kepastian dari PSSI selaku operator turnamen.<br /><br />“Leg kedua antara Persib Bandung dengan Borneo FC digelar pada 4 Mei, kick off pukul 15.00 WIB,” ujar Bram.<br /><br />Bram mengatakan, kemarin belum ada kepastian tanggal berapa pertandingan akan digelar, sekarang sudah ada, sesuai dengan surat dari PSSI.(*)<br /><br /><br /><br />Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Sempat Ditunda, Ini Jadwal Resmi Persib Vs Borneo FC: Digelar di Si Jalak Harupat Akhir Pekan Ini<br /><br />http://www.tribunnews.com/superskor/2019/04/30/sempat-ditunda-ini-jadwal-resmi-persib-vs-borneo-fc-digelar-di-si-jalak-harupat-akhir-pekan-ini.<br />

Buy Now on CodeCanyon