Artikel Selengkapnya: https://www.suara.com/news/2019/09/12/173907/warga-terobos-garis-batas-demi-doa-dan-selfie-di-makam-bj-habibie<br /><br />Sejumlah warga masih memadati pusara mendiang Presiden ketiga BJ Habibie di Taman Makam Pahlawan Nasional Kalibata, Jakarta, Kamis (12/9/2019) sore. Mereka mengantre untuk berfoto maupun berdoa di depan makam tersebut.<br /><br />Pantauan Suara.com, satu per satu warga mengantre untuk bisa berfoto dan berdoa di makam Habibie.<br /><br />Salah seorang petugas meminta agar para warga tidak memasuki batas garis agar tak merusak makam yang baru dipadatkan tersebut. Namun, tetap saja warga melewati garis merah untuk berfoto.<br /><br />"Jangan sampai masuk ya bu," teriak petugas yang ada di makam.<br /><br />Beberapa warga yang berfoto juga tampak memegang pesawat kertas yang berada di atas pusara Habibie.<br /><br />Video Editor: Fatikha Rizki Asteria N<br />==================================<br /><br />Homepage: https://www.suara.com<br />Facebook Fan Page: https://www.facebook.com/suaradotcom<br />Instagram:https://www.instagram.com/suaradotcom/<br />Twitter: https://twitter.com/suaradotcom
