TRIBUNVIDEO.COM - Simon Santoso lahir di Tegal, pada 29 Juli 1985.<br /><br />Ia merupakan anak dari pasangan Hosea Lim dan Rahel Yanti.<br /><br />Simon menggemari bulutangkis sejak masih kecil.<br /><br />Hal itu tidak bisa lepas dari Kota Tegal sebagai produsen kok untuk bulutangkis.<br /><br />Kemudian ia pindah ke Jakarta untuk bergabung dalam klub PB Tangkas Jakarta.<br /><br />Ia juga masuk dalam Pemusatan Latihan Nasional (Pelatnas) pad atahun 2002.<br /><br />Satu tahun kemudian, Simon Santoso berhasil menjadi runner up di ajang Singapore Sattelite.<br /><br />Capaian ini menjadi awal melambungnya nama Simon Santoso di dunia bulutangkis.<br /><br />Simon kerapkali mennampilkan aksi yang gemilang di lapangan.<br /><br />Hal ini membuat ia disandingkan dengan Taufik Hidayat dan Sony Dwi Kuncoro.<br /><br />Simon Santoso menikahi Evelyn Carmelita pada Februari 2015.<br /><br />Setahun kemudian, ia dikaruniai seorang anak yang diberi nama Leon Moshe Santoso.<br /><br />Karier<br /><br />Setelah tampil sebagai runner up Singapore Sattelite, Simon Santoso berhasil mendapatkan berbagai gelar juara.<br /><br />Pada tahun 2005, ia berhasil menyabet gelar juara Vietnam Sattelite.<br /><br />Tiga tahun kemudian, pemain yang memiliki hobi membaca komik ini sukses menjuarai Taiwan Open SS.<br /><br />Pada Sea Games 2009, Simon Santoso juga kembali memastikan gelar juara.<br /><br />Masih di tahun yang sama, ia juga menjuarai Denmark Open SS dan Chinese Taipei Grand Prix Gold.<br /><br />Di balik segudang prestasi yang berhasil diraih, Simon Santoso pernah menuai sorotan.<br /><br />Ia absen di laga Korea Open Super Series Premier tahun 2013.<br /><br />Hal itu dikarenakan penyakit gondok dan cedera yang ia alami.<br /><br />Keputusan Simon Santoso untuk mundur dari ajang ini dianggap tidak profesional.<br /><br />kala itu, PBSI juga menyayangkan ketidaksigapan Simon Santoso dalam mempersiapkan fisik.<br /><br />Pensiun<br /><br />Simon Santoso mengalami cedera setelah mengikuti Thailand Open 2016.<br /><br />Kala itu, cedera lutut yang dideritanya tidak kunjung smebuh.<br /><br />Hal itu membuat Simon Santoso membulatkan tekad untuk menggantung raket.<br /><br />Ia memutuskan untuk pensiun dari dunia bulutangkis yang memebesarkan namanya.<br /><br />Setelah pensiun, Simon Santoso fokus menggeluti bisnis konstruksi.
