Surprise Me!

Indro Warkop Ziarah ke Makam Istri di Ulang Tahun Pernikahan ke-39

2020-02-11 21,485 Dailymotion

Indro Warkop mengunjungi makam almarhumah istrinya, Nita Octobijanthy tepat pada hari pernikahan mereka yang ke 39 tahun. Nita meninggal pada 9 Oktober 2018 lalu karena penyakit kanker paru-paru.<br /><br />Link terkait: https://www.suara.com/entertainment/2020/02/11/150000/ultah-pernikahan-ke-39-indro-warkop-ziarah-ke-makam-istri<br /><br />"Saya tadi pagi ke makam istri saya. Ini hari perkawinan kami yang ke-39," kata Indro Warkop, saat ditemui di kawasan Jakarta Pusat, Selasa, (11/2/2020).<br /><br />Aktor dan komedian 61 tahun ini sudah sejak pagi-pagi sekali meninggalkan rumah untuk mengunjungi sang istri. Indro Warkop datang ke pemakaman bersama tim manajemen. Semantara anak-anaknya tidak ikut karena harus bekerja.<br /><br />"Sendiri sama manajemen. Mereka (anak-anak) ada kerja segala macam. Saya berangkat sudah jam 6, jam 7 setengah 8 lah saya sudah nyekar di sana," ungkap Indro Warkop.<br /><br />Indro Warkop mengaku, dirinya tidak begitu sering mendatangi makam sang istri. Lantaran baginya dan keluarga, untuk mendoakan almarhumahan bisa dilakukan di mana saja. Selengkapnya dalam video ini.<br /> <br />#IndroWarkop #Ziarah<br /><br />Video Editor: Dewi Yuliantini<br />==================================<br /><br />Homepage: https://www.suara.com<br />Facebook Fan Page: https://www.facebook.com/suaradotcom<br />Instagram:https://www.instagram.com/suaradotcom/<br />Twitter: https://twitter.com/suaradotcom

Buy Now on CodeCanyon