Surprise Me!

Full! Ini Alasan Ahok Mau Dipanggil BTP Saja

2020-02-18 2,425 Dailymotion

JAKARTA, KOMPASTV - Meluncurkan buku kedua, Basuki Tjahaja Purnama tak ingin dipanggil Ahok. <br /> <br />Hal itu ia sampaikan dalam acara Ngobrol Tempo di Gedung Tempo, Palmerah, Jakarta Selatan, Senin (17/2/2020). <br /> <br />Ia bercerita asal usul sebutan Ahok adalah panggilan yang diberikan teman ayahnya. <br /> <br />Nama itu diberikan agar Ahok bisa bermanfaat bagi banyak orang. <br /> <br />Dalam bahasa khe, Hok artinya belajar. <br /> <br />Namun ketika nama itu diberi huruf depan A, maka artinya jadi tidak. Ahok jadinya tidak belajar. <br /> <br />Untuk itu ingin dipanggil BTP saja, karena dinilai lebih baik. <br /> <br />Ahok pun berharap masyarakat mulai memanggilnya 'BTP'. <br /> <br />Namun Basuki Tjahaja Purnama tak keberatan jika memang masih ada yang memanggilnya Ahok. <br /> <br />Ahok sempat ditahan di Rutan Mako Brimob, Depok, selama kurang lebih 20 bulan karena kasus dugaan penistaan agama. <br /> <br />Belum selesai dengan kasus hukumnya, rumah tangga Ahok pun harus retak dengan Veronica Tan. <br /> <br />Kini Ahok sudah kembali membangun rumah tangga dengan Putri Nastiti Devi, yang juga dijodohkan sahabatnya Djarot Syaiful Hidayat. <br /> <br />Setelah masa hukumannya tuntas, dia menjadi kader PDIP dan kemudian diangkat sebagai Komisaris Utama PT Pertamina (Persero). <br /> <br /> <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon