Surprise Me!

Gubernur Jawa Barat Merinci Kasus Corona di Wilayahnya

2020-03-15 3,800 Dailymotion

KOMPAS.TV - Gubernur Jawa Barat, Ridwan kamil memastikan pasien suspect yang meninggal di Cianjur pada 3 Maret lalu positif terkena corona. <br /> <br />Sebelumnya pemerintah sempat mengklaim hasil tes pasien negatif corona. <br /> <br />Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, Minggu (15/03/2020) siang merinci kasus positif corona di wilayahnya. <br /> <br />Salah satu yang disebut positif adalah satu warga yang meninggal di Cianjur pada tiga maret lalu. <br /> <br />Ridwan Kamil juga menyebut bahwa kini istri dan anak pasien yang meninggal di Cianjur hasil tesnya juga positif corona. <br /> <br />Kini keduanya berada di kabupaten bekasi, jawa barat. <br /> <br />Pada 3 maret 2020 lalu, atau satu hari pasca menteri kesehatan mengumumkan ada 2 warga Indonesia yang positif corona, seorang pria berumur 50 tahun meninggal di Rumah Sakit Dokter Hafiz Cianjur. <br /> <br />PLT Buputi Cianjur Herman Suherman menyatkan, pasien yang merupakan warga Bekasi itu diduga meninggal karena virus corona. <br /> <br />Di hari yang sama, Achmad Yurianto, yang baru ditunjuk sebagai juru bicara pemerintah untuk penanganan corona, menegaskan pasien yang meninggal di Cianjur negatif corona, setelah melalui pemeriksaan spesimen. <br /> <br /> <br />Masih di hari yang sama, Menko Polhukam Mahfud MD menyinggung PLT Bupati Cianjur yang menduga kematian pria di wilayahnya karena virus corona. <br /> <br />Dan setelah lebih dari satu pekan berlalu, Gubernur Jawa Barat mengumumkan bahwa pria asal bekasi yang meninggal di cianjur pada 3 Maret lalu, positif terjangkit virus corona. <br /> <br /> <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon