Surprise Me!

Presiden Jokowi Buka Kemungkinan Larangan Mudik Lebaran

2020-04-09 3,217 Dailymotion

BOGOR, KOMPASTV Presiden Jokowi jelaskan tidak menutup kemungkinan untuk melarang masyarakat mudik ke kampung halaman jelang hari raya Idul Fitri. <br /> <br />Dalam konferensi pers yang dilakukan kamis (9/4/2020) siang ini Jokowi Jelaskan kemungkinan adanya larangan mudik setelah adanya evaluasi oleh pemerintah di lapangan. <br /> <br />Jokowi juga sampaikan larangan mudik bagi Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI, Polisi, serta para pegawai BUMN termasuk anak usahanya. <br /> <br />Untuk sementara ini masyarakat umum di wilayah Jabodetabek hanya diimbau untuk tidak melakukan kegiatan mudik di tengah penyebaran covid-19 yang sudah meluas di beberapa daerah. <br /> <br />Pemerintah juga mengeluarkan kebijakan dengan menyalurkan bentuan sosial kepada warga terdampak pandemi covid-19 <br /> <br />\"Tapi sekali lagi pemerintah menganjurkan untuk tidak mudik. Dan tadi sudah saya sampaikan penyaluran bantuan sosial di Jabodetabek untuk warga agar warga mengurungka niat untuk mudik,\" kata dia. <br /> <br />Selain itu pemerintah juga akan menekan arus mudik dengan sejumlah pembatasan. Termasuk dengan pembatasan transportasi umum dan kendaraan pribadi. <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon