SURABAYA, KOMPASTV - PT Pelabuhan Indonesia III (Persero) atau Pelindo III ditunjuk sebagai koordinator pengadaan bantuan Alat Pelindung Diri atau APD untuk medis sebanyak 90 ribu buah APD. <br /> <br />Pengadaan bantuan berupa APD bagi 90 ribu petugas medis tersebut merupakan bantuan antara Pelindo III bersama BUMN dan swasta. <br /> <br />Total 90 ribu bantuan unit APD, khusus untuk para petugas medis. <br /> <br />Bantuan 90 ribu alat pelindung diri atau APD akan diberikan secara bertahap oleh Pelindo III dan diserahkan kepada kementerian BUMN melalui Yayasan BUMN Hadir Untuk Negeri. <br /> <br />Bantuan tersebut juga merupakan bagian dari aksi nyata kepedulian Pelindo III kepada para petugas medis sebagai garda terdepan penanganan pandemi Covid-19 di Indonesia. <br /> <br />Apalagi kebutuhan APD menjadi kebutuhan utama yang sangat dibutuhkan untuk menunjang aktivitas petugas medis dalam melayani korban Covid-19. <br /> <br />Bantuan diberikan Direktur SDM Pelindo III Toto Heliyanto kepada Direktur Utama RS PHC. Surabaya, sebagai penerima tahap pertama. <br /> <br />Demi menumbuhkan rasa mana tenaga medis saat bekerja, Pelindo III berharap bantuan ini bermanfaat. <br /> <br />Pelindo III juga memberikan apresiasi tinggi, menaruh hormat, respek, dan salut, para petugas medis yang saat ini tanpa lelah berjuang sebagai garda terdepan penanganan para pasien Covid-19 <br /> <br /> <br /> <br /> <br /> <br />
