Surprise Me!

Malam-malam Warga Serbu Istana Bogor Minta Sembako

2020-04-12 56,945 Dailymotion

Beredar video di media sosial yang menunjukkan adanya pergerakan warga di Kota Bogor berjalan kaki menuju Istana Kepresidenan Bogor pada Sabtu (11/4/2020) malam. Saat itu dikira Jokowi bagi-bagi sembako.<br /><br />Dalam video yang beredar luas di media sosial itu, tampak sejumlah warga berbondong-bondong mendatangi pintu Istana Bogor. Mereka tak mempedulikan imbauan untuk melakukan physical distancing di tengah merebaknya virus corona.<br /><br />Sejumlah warga juga tampak menunggu di tepian jalan, berharap Jokowi kembali keluar dari Istana Bogor dan memberikan paket sembako. Namun, ternyata tidak ada pembagian sembako seperti yang dikira oleh warga.<br /><br />Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretarian Presiden Bey Machmudin memberikan klarifikasi atas beredarnya video tersebut. Ia membantah bila Jokowi telah mengumpulkan warga untuk memberikan paket sembako.<br /><br />"Tidak ada kegiatan pembagian paket sembako oleh presiden pada Sabtu malam di Bogor," kata Bey, Minggu (12/4/2020). Selengkapnya, tonton dalam video ini<br /><br />#IstanaBogor #WargaMintaSembako #Viral<br /><br />Video Editor: Heriyanto<br />==================================<br />Homepage: https://www.suara.com<br />Facebook Fan Page: https://www.facebook.com/suaradotcom<br />Instagram:https://www.instagram.com/suaradotcom/<br />Twitter: https://twitter.com/suaradotcom

Buy Now on CodeCanyon