Surprise Me!

Oknum Kepala Desa Aniaya Perawat Puskesmas

2020-04-16 4,852 Dailymotion

LUMAJANG, KOMPAS.TV - Seorang oknum kepala desa di Kabupaten Lumajang Jawa Timur menganiaya seorang perawat di ruang unit gawat darurat Puskesmas Kunir. <br /> <br />Aksi penganiayaan terekam kamera pengawas Puskesmas Kecamatan Kunir Kabupaten Lumajang. Di dalam video tersebut nampak seseorang menendang kursi roda, yang dibawa oleh seorang perawat bernama Rayi Ilhamifa. <br /> <br />Menurut keterangan, Riya Ilhamifa, peristiwa tersebut terjadi saat ia sedang membantu temannya di ruang UGD, yang saat itu sedang menangani banyak pasien. Namun tiba-tiba datang seseorang dengan marah-marah dan langsung menendang kursi roda hingga mengenai kaki perawat tersebut. <br /> <br />Kepala Desa Jatigono, Rudy Prasetyo mengatakan oknum kepala desa, yang melakukan aksi penganiayaan tersebut mengaku kesal karena salah satu warganya, yang meninggal tidak segera ditangani oleh pihak puskesmas. <br /> <br /> Kapolsek Kunir, Iptu Hariyono mengatakan pihaknya telah menerima laporan kasus penganiayaan tersebut. Polisi sudah melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi. <br /> <br />Polisi juga sudah memediasi kedua belah pihak, namun pihak korban meminta kasus penganiayaan tersebut dilanjutkan melalui jalur hukum. <br /> <br /> <br /> <br />#KepalaDesa #PerawatDianiaya #Lumajang <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon