Surprise Me!

36 Mahasiswa STT Bethel Petamburan Positif Corona

2020-04-18 5,446 Dailymotion

JAKARTA, KOMPAS.TV - Setelah 36 mahasiswa penghuni asrama Sekolah Tinggi Teologi Bethel, Petamburan, Jakarta Pusat, positif Corona, Jumat (17/4/2020) kemarin, asrama disempot disinfektan. <br /> <br />Petugas Palang Merah Indonesia melakukan penyemprotan cairan disinfektan di kawasan asrama Sekolah Tinggi Teologi Bethel, untuk mencegah penyebaran virus Corona. <br /> <br />Sebelumnya 98 mahasiswa penghuni asrama Sekolah Tinggi Teologi Bethel telah dites Corona hasilnya 36 orang dinyatakan positif Corona. <br /> <br />Mereka yang dinyatakan positif sudah dibawa ke Rumah Sakit Darurat Corona Wisma Atlet, sementara sisanya menjalani isolasi mandiri di asrama. <br /> <br />Selama menjalani masa isolasi di asrama, mahasiswa akan dipantau dan dipenuhi kebutuhannya oleh Dinas Kesehatan DKI Jakarta. <br /> <br />Saat ini, polisi menjaga kawasan Sekolah Tinggi Teologi Bethel Indonesia, untuk mencegah adanya kunjungan ke asrama. <br /> <br />Polisi menjamin penjagaan ini tidak akan memengaruhi aktivitas warga, karena polisi tidak menutup akses jalan utama. #Corona #STTBethel #Petamburan <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon