Surprise Me!

Razia Larangan Mudik, Bus Masih Nekat Bawa Penumpang

2020-04-25 1,929 Dailymotion

BANDUNG, KOMPAS.TV - Untuk mengantisipasi warga yang mudik dengan kendaraan pribadi, petugas kepolisian Satlantas Polresta Bandung merazia kendaraan di sejumlah lokasi. <br /> <br />Hari ini, Sabtu (25/04/2020) petugas Satlantas Polresta Bandung melakukan razia kendaraan di depan pintu keluar Tol Cileunyi. <br /> <br />Dalam razia ini petugas masih menemukan kendaraan yang akan mudik ke Jawa Barat. <br /> <br />Sehingga polisi harus memerintahkan pengendara untuk berputar arah kembali ke kota asalnya. <br /> <br />Hingga siang tadi lebih dari 100 kendaraan yang sudah diminta berputar arah karena melanggar aturan larangan mudik. <br /> <br />Penjagaan juga dilakukan polisi di jalur arteri Bekasi-Karawang. <br /> <br />Hari ini petugas masih menemukan bus yang nekat membawa penumpang salah satunya bus AKAP dari Jakarta tujuan Cirebon dan Kuningan. <br /> <br />Bus ini membawa puluhan pemudik hinngga petugas gabungan memerintahkan pengemudi bus untuk berputar kembali ke Jakarta. <br /> <br />Petugas bertindak tegas meski awak bus dan sejumlah penumpang meminta agar bus bisa meneruskan perjalanan. <br /> <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon