JAKARTA, KOMPASTV Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengimbau masyarakat untuk menyalurkan zakat ke badan-badan amal zakat dan sedekah. <br /> <br />Menurutnya, di Bulan Ramadhan ini, banyak dermawan yang ingin berbagi kepada sesama. <br /> <br />Namun, tak sedikit di antara mereka yang kerap membagikan langsung kepada warga di pinggir jalan. <br /> <br />Menurut Anies, metode seperti ini dapat memicu kerumunuan warga di pinggir jalan, sehingga memperbesar potensi persebaran virus corona. <br /> <br />Jangan membagikan sendiri di pinggir jalan. Karena itulah merangsang orang untuk berkerumun menunggu pembagian, ujar Anies saat memberikan wawancara kepada wartawan di GOR Tanah Abang, Sabtu (25/4/2020). <br /> <br />Langkah ini diambil guna mencegah penyebaran virus Covid-19, khususnya di DKI Jakarta. Jakarta telah menjadi episentrum terbesar dari persebaracan Covid-19. <br /> <br />Hingga saat ini, jumlah penderita Covid-19 di Indonesia berjumlah 8607 orang. <br /> <br />Sementara itu, hampir setengahnya berada di DKI Jakarta, yaitu sebanyak 8607 orang. <br /> <br /> <br />
