KOMPAS.TV - Di hari kedelapan pelaksanaan PSBB di Bandung Jawa Barat ribuan pemudik, berhasil lolos ke Kota Cimahi, dengan memanfaatkan lengahnya penjagaan di beberapa pos pemeriksaan . <br /> <br />Pemerintah provinsi jawa barat pun mengandalkan desa tujuan untuk penanganan terkait penyebaran Covid-19. <br /> <br />Mobil bak terbuka ini terpaksa diamankan polisi yang berjaga di posko pemeriksaan kendaraan kota Cilegon Banten. <br /> <br />Polisi menemukan mobil bak ini membawa enak orang pemudik yang akan menyeberang ke Pelabuhan Bakauheni melalui Pelabuhan Merak. <br /> <br />Untuk mengelabui petugas pemudik menyembunyikan barang bawaan mereka di belakang mobil bak terbuka dengan ditutup terpal. <br /> <br />Polisi menemukan modus pemudik sengaja memberhentikan mobil barang di tengah jalan, dengan memberikan imbalan uang ke pengemudi untuk bisa ikut menyeberang ke Bakauheni. <br /> <br />Pemudik yang terjaring razia polisi ini akhirnya dikembalikan ke daerah asalnya, sebagai upaya penerapan larangan pemerintah untuk mudik. <br /> <br />Presiden Jokowi mengatakan mudik akan dilarang. Hal itu ditegaskan oleh Presiden Jokowi dalam rapat terbatas lewat video conference pada Selasa 21 April 2020. <br /> <br />\"Pada rapat hari ini, saya ingin menyampaikan juga bahwa mudik semuanya akan kita larang,\" kata Presiden Jokowi. <br /> <br />Presiden Jokowi meminta jajarannya untuk mempersiapkan segala hal yang berkaitan dengan larangan mudik. Pemerintah akan melarang mudik demi mencegah penyebaran virus Corona atau Covid-19. <br /> <br /> <br />
