Surprise Me!

Antar Bantuan Hingga Pelosok, Polisi Gunakan Bantuan Kuda

2020-05-12 2,499 Dailymotion

JEMBER, KOMPAS.TV - Kepolisian Resor Jember, Jawa Timur, mengantarkan bantuan sembako hingga ke pelosok dengan bantuan seekor kuda. <br /> <br />Bantuan tersebut diantarkan ke Desa Andungrejo yang terletak di Pegunungan Bande Alit, Kecamatan Tempurejo, Jember. <br /> <br />Sempitnya jalur, membuat petugas harus turun dari mobil dan memanfaatkan tenaga kuda untuk membawa sejumlah paket bantuan. <br /> <br />Selain menggunakan bantuan Kuda, karena lokasi yang jauh, petugas juga harus menempuh jalur dengan mobil off-road. Medan jalan yang berbatu dan rusak, membuat petugas harus berhati-hati. <br /> <br />Sejumlah warga di desa ini belum mendapatkan bantuan sama sekali sejak pemerintah mengeluarkan bantuan selama pandemi Covid-19. <br /> <br />Selain membagikan bantuan, petugas kepolisian juga memberikan edukasi kepada warga. Polisi mengajarkan bagaimana pentingnya menjaga kebersihan, dan juga memberi penjelasan singkat mengenai wabah corona yang saat ini merebak. <br /> <br />Rencananya Pemkab Jember akan melakukan pembagian secara berkala dengan menerjunkan petugas babinkamtibas, kepolisian, dan juga TNI. <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon