Surprise Me!

Polisi Tangkap 4 Sindikat Pengedar Ganja Antar-Provinsi

2020-05-16 1,152 Dailymotion

MEDAN, KOMPAS.TV - Jajaran Satnarkoba Polrestabes Medan, Sumatera Utara meringkus 4 anggota sindikat pengedar ganja antar-provinsi. <br /> <br />Dari tangan keempat pelaku, polisi menyita 240 kilogram ganja. <br /> <br />Ratusan kilogram ganja ini dipasok dari kawasan Blang Kejeren, Aceh Tenggara, dan dibawa ke Kota Medan dengan menggunakan satu unit mini bus sewaan. <br /> <br />Ganja yang dikemas dengan berat masing-masing 1 kilogram ini akan diedarkan di Kota Medan. <br /> <br />Kasus terungkap setelah pihak kepolisian mengetahui keberadaan para pelaku yang bersembunyi di sebuah rumah di kawasan Jalan Gatot Subroto Medan. <br /> <br />4 pelaku yang ditangkap diketahui berperan sebagai kurir sekaligus pengedar. <br /> <br />Pihak kepolisian kini tengah memburu seorang warga Aceh berinisial IS yang diketahui berperan sebagai pemasok narkoba. <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon