Surprise Me!

Dianggap Simbol Perbudakan, Patung Christopher Columbus Dirobohkan Massa

2020-06-11 4,084 Dailymotion

KOMPASTV Patung Christopher Columbus di Richmond, Virginia, Amerika Serikat dirobohkan kemudian dibakar dan ditenggelamkan di danau. <br /> <br />Sebelumnya patung ini disiram dengan cat merah dan diberi penanda "Columbus Melambangkan Genosida" <br /> <br />Aksi vandalisme ini juga marak terjadi di wilayah Boston dengan ditemukannya patung Christopher Columbus yang ditemukan telah dipenggal kepalanya. <br /> <br />Di wilayah Minnesota patung Christopher Columbus juga dirobohkan oleh pendemo anti-rasisme. <br /> <br />Columbus dihormati dan dibuat beberapa patung di AS untuk penjelajahannya di Amerika namun sosoknya juga memicu kontroversi karena perannya membunuh, menculik dan menjarah di sekitar pulau-pulau Karibia dan daratan Amerika pada Abad ke-15 <br /> <br />Insiden ini terjadi saat tekanan yang memuncak di AS untuk memusnahkan monumen atau patung yang terkait dengan isu rasialisme. Setelah unjuk rasa besar-besaran terkait protes kematian pria kulit hitam George Floyd saat ditahan polisi Minneapolis. <br /> <br />Polisi Injak Leher George Floyd Hingga Tewas, Warga AS Geram <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon