Surprise Me!

Lagu Keke Bukan Boneka Jiplak Lagu Anak-anak?

2020-06-11 4 Dailymotion

JAKARTA, KOMPAS.TV - Lagu "Keke Bukan Boneka" yang dinyanyikan oleh Kekeyi menjadi perbincangan karena dugaan plagiarisme. <br /> <br />Lagu "Keke Bukan Boneka" diduga memiliki bagian yang sama dengan lagu "Menulis di Atas Kertas" oleh 5 Anak Centil. <br /> <br />T.Bob Vargo mengungkapkan bahwa adanya penjiplakan lewat akun youtube Bozz Channel. <br /> <br />Lewat akun youtube tersebut, T.Bob Vargo menjelaskan bahwa lagu Kekeyi sangat mirip dengan lagu yang diciptakan oleh ayahnya. <br /> <br />"Menurut gue, plek ketiplek sama," ungkapnya. <br /> <br />Tidak hanya di youtube, T.Bob Vargo juga membuat sebuah postingan di instagramnya @tbobvargo yang meminta pihak manajemen Kekeyi untuk memberikan respons mengenai dugaan penjiplakan ini. <br /> <br />Namun, sampai saat ini pihak manajemen Kekeyi belum memberikan respons atau pernyataan apapun mengenai hal yang diungkapkan oleh Tbob Vargo. <br /> <br />Sebelumnya, lagu "Keke Bukan Boneka" menimbulkan banyak polemik karena kemiripannya dengan lagu "Aku Bukan Boneka" yang dinyanyikan oleh Rinni Idol. <br /> <br />Lagu Kekeyi ini menjadi trending topic di youtube dan sudah ditonton sebanyak 30 juta kali. #KekeBukanBoneka #Kekeyi #MenulisdiAtasKertas <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon