JAKARTA, KOMPAS.TV - Pasca ditemukan 14 pedagang Pasar Serdang terinfeksi Covid-19, kini pemerintah segera menutup pasar di wilayah Kemayoran tersebut. <br /> <br />Meski akan ditutup pada Senin (15/06/2020), aktivitas perdagangan masih ramai. <br /> <br />Meskipun ada yang masih buka, sebagian besar kios sudah ditutup. <br /> <br />Sebagian pengunjung menggunakan masker dan pelindung wajah saat berbelanja di Pasar Serdang, Kemayoran. <br /> <br />Namun dari pantauan Jurnalis Kompas TV, masih ada sebagian pedagang dan pengunjung yang lalai dan tak sesuai aturan dalam mengenakan masker. <br /> <br />Hal ini tentu menjadi tugas juga bagi para petugas patroli dalam menertibkan warga pasar agar bisa benar-benar menerapkan aturan yang sesuai protokol. <br /> <br />Terkait dengan penutupan sementara Pasar Serdang, hampir seluruh pedagang mengaku telah mengetahui informasi tersebut mengenai surat yang diberi pemerintah. <br /> <br />Selama penutupan Pasar Serdang, nantinya akan dilakukan penyemprotan disinfektan serta tracking dan tracing dari pergerakan pedagang. <br /> <br />
