KOMPASTV - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini yakin tren penularan covid-19 di wilayah Surabaya terus mengalami penurunan. <br /> <br />Hal ini risma sampaikan dalam dialog bersama BNPB Indonesia dengan tema Zona Risiko Tinggi: Bagaimana Beradaptasi? Selasa (23/6/2020) <br /> <br />"dari hasil meskipun kami melakukan banyak sekali di banyak tempat, trennya memang menurun," ujar Risma <br /> <br />Meski begitu Risma tetap lakukan rapid test massal di berbagai tempat secara tegas di lingkungan kampung dan pasar. <br /> <br />Risma perintahkan untuk terus perketat pengamanan untuk memantau warga agar patuhi protokol kesehatan. <br /> <br />Risma juga jelaskan tren ini berdasarkan rapid test yang digelar di tingkat kampung, berdasarkan hasil rapid test semula berkisar 300 kasus perhari tapi saat ini terus menurun sekitar 200 kasus <br /> <br />Sementara itu, kasus Covid-19 di Jawa Timur pada Senin (22/6/2020), 9.840 orang, PDP 9.401 orang, dan ODP 27.449 orang. Persentase pasien positif yang sembuh 29,62 persen, dirawat 60,26 persen, dan meninggal 7,56 persen. <br /> <br />Kasus Covid-19 terbanyak di Surabaya 4.711 orang, 1.631 orang sembuh, dan 359 orang meninggal. Kemudian, di Kabupaten Sidoarjo sebanyak 1.220 orang, 196 orang sembuh, dan 97 orang meninggal. <br /> <br />
