Surprise Me!

Soal Keberlanjutan Kompetisi Olahraga Nasional, Kemnpora Minta Arahan Gugus Tugas

2020-06-26 1,300 Dailymotion

KOMPAS.TV - Bertemu gugus Tugas Penanganan Covid-19, Kemenpora meminta arahan untuk kelanjutan Kompetisi Olahraga Nasional. <br /> <br />Dari pertemuan ini, sejumlah catatan diberikan jika ingin kembali menggelar kompetisi olahraga, di antaranya penerapan protokol kesehatan dan koordinasi dengan gugus Tugas Daerah. <br /> <br />Kemenpora menemui Tim Gugus Tugas Penanganan covid-19 hari Kamis di Jakarta. <br /> <br />Kemenpora yang diwakili Sesmenpora Gatot Dewabroto diterima Deputi 1 BNPB Gugus Tugas Penanganan Covid-19, Bernardus Wisnu Widjaja. <br /> <br />Pertemuan ini juga dihadiri Perwakilan Induk Olahraga dan operator Kompetisi Nasional, yakni Sekjen PBSI Achmad Budiarto, Wasekjen Perbasi, Achmad Ferdy Zein serta Direktur Utama IBL, Junas Miradiarsyah. <br /> <br />Dalam pertemuan ini, Kemenpora meminta arahan gugus tugas terkait kelanjutan Kompetisi Olahraga Nasional. <br /> <br />Menurut Gatot, Gugus Tugas pada prinsipnya tidak melarang kegiatan olahraga kembali digelar. <br /> <br />Namun untuk kompetisi, protokol kesehatan harus dijalankan secara ketat termasuk mengenai aturan kewajiban tes PCR untuk atlet dan ofisial. <br /> <br />Selain itu, operator liga juga wajib berkoordinasi dengan Tim Gugus Tugas Daerah. Dipastikan tidak ada ruang untuk pelanggaran protokol kesehatan. <br /> <br />Sebab Tim Gugus Tugas Daerah tidak akan segan menghentikan kompetisi jika terjadi pelanggan protokol kesehatan. <br /> <br />Sebelumnya beberapa Kompetisi Olahraga Nasional telah mengumumkan akan kembali lanjutkan kompetisi di antaranya Kompetisi Bola Basket IBL pada September serta kompetisi Sepakbola Liga 1 dan 2 pada September atau Oktober. <br /> <br />Sedangkan turnamen Bulutangkis Internasional Indonesia terbuka dijadwalkan mentas pada pertengahan November. <br /> <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon