Surprise Me!

Berbekal Surat Non Reaktif, Pasien Covid-19 Kabur dari Bali Menuju Kampung Halaman

2020-06-30 1,188 Dailymotion

BONDOWOSO, KOMPAS.TV - Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bondowoso Jawa Timur mengamankan seorang pasien positif, yang berhasil kabur setelah melewati pos pemeriksaan di Pulau Bali. <br /> <br />Pasien Covid-19 yang kabur tersebut berasal dari Desa Tarum, Kecamatan Prajekan, Kabupaten Bondowoso. Ia berinisial "S", yang selama ini merantau ke Bali dan bekerja disana di sebuah tempat usaha. <br /> <br />Pasien tersebut diketahui terpapar virus Covid-19 setelah dilakukan tes swab. Ia tertular majikannya yang diketahui positif Covid-19 terlebih dahulu. <br /> <br />Pasien S rencananya akan diisolasi dan dirawat di salah satu Rumah Sakit yang ada Bali. Namun pasien tersebut justru menolak untuk dilakukan isolasi dan melarikan diri beserta suaminya. <br /> <br />Ia melarikan diri dengan berbekal hasil rapid test yang sebelumnya non reaktif. Ia berhasil melewati pemeriksaan petugas dengan menunjukkan surat non reaktif tersebut. <br /> <br />Ia beserta suaminya selanjutnya kembali ke kampung halamannya di Kabupaten Bondowoso. Beruntung dalam perjalanan kembali, ia dapat diamankan oleh petugas Gugus Tugas Covid-19 Kecamatan Prajekan, Bondowoso. <br /> <br />Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Bondowoso, Mohammad Imron mengatakan pengamanan dilakukan dengan pendekatan persuasif, karena yang bersangkutan sempat menolak untuk diisolasi. <br /> <br />Setelah dibujuk, ia akhirnya berkenan mengikuti proses pemeriksaan dan isolasi di Rumah Sakit Umum Daerah dr. Koesnadi Bondowoso. <br /> <br />Untuk menghindari penularan, petugas juga mengisolasi suaminya dan melakukan tes swab. Namun sejauh ini, sang suami masih belum dinyatakan positif Covid-19. <br /> <br />Sementara itu, update perkembangan Pasien Covid-19 di Kabupaten Bondowoso, terdapat 24 orang terkonfirmasi positif virus corona, 17 diantaranya dinyatakan sembuh dan 6 orang masih dalam perawatan dan isolasi. <br /> <br />#PasienCoronaKabur #Bali #Bondowoso <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon