Surprise Me!

Kapal TNI KRI Teluk Jakarta Tenggelam di Pulau Kangean Jawa Timur

2020-07-15 1 Dailymotion

KOMPAS.TV - Kapal TNI Angkatan Laut, KRI Teluk Jakarta, tenggelam di sekitar perairan Pulau Kangean, Jawa Timur. Kapal mengalami kebocoran saat menerjang gelombang laut setinggi empat meter. <br /> <br />KRI Teluk Jakarta dengan nomor lambung 541 tenggelam dan dilanjutkan upaya evakuasi terhadap lebih dari 50 anak buah kapal tengah dilakukan dari lokasi tenggelam yang masuk dalam perairan Masalembo. <br /> <br />Awak kapal diselamatkan menggunakan dua kapal motor yang berada dekat lokasi. <br /> <br />TNI Angkatan Laut memastikan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. <br /> <br />Lokasi tenggelamnya kapal berada di timur laut Pulau Kangean, Jawa Timur. Wilayah ini ada di perairan Masalembo. <br /> <br />Gelombang laut di sana bisa mencapai ketinggian empat meter. <br /> <br />Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon