<p>Setelah terlibat bentrok dengan China di Ladakh Timur, India akan memperkuat alat perang mereka. Menurut India Times, India sudah memesan alat pengintaian dan persenjataan dari Israel.</p> <br /> <br /><p>Untuk memperkuat pengintaian, India kembali memesan sejumlah drone pengintai Heron. Tak hanya itu, Angkatan Darat India juga memesan rudal kendali anti-tank Spike.</p> <br />
