Surprise Me!

Hashim : Prabowo Batalkan Kontrak 50 Triliun di Kementerian Pertahanan

2020-07-17 713 Dailymotion

JAKARTA, KOMPASTV Wakil Ketua DPP Partai Gerindra Hashim Djojohadikusumo menyebut, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto pernah membatalkan kontrak di Kementerian Pertahanan senilai 50 Triliun rupiah. <br /> <br />Hal ini diungkapkan Hashim pada 17 Juli 2020, di hotel Ayana Midplaza Hotel, Jakarta. <br /> <br />Menurut Hashim, alasan Prabowo membatalkan kontrak tersebut karena kakaknya tidak ingin terlibat korupsi. <br /> <br />"Prabowo secara low profile, tenang ia batalkan tidak mau. Ia bilang ke saya, saya tidak mau terlibat korupsi. Ini kontrak-kontrak korup, saya tidak mau terlibat. Kaget, saya dengar Menteri Keuangan juga kaget" ujar Hashim saat diwawancara memberikan keterangan pers (17/7). <br /> <br />Hashim melanjutkan, uang tersebut langsung dikembalikan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto kepada Menteri Keuangan, Sri Mulyani. <br /> <br />"50 Triliun rupiah ia tidak mau tanda tangani, ia batalkan. Uang itu dikembalikan ke Menteri Keuangan" pungkasnya. <br /> <br /> <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon