MANADO, KOMPAS.TV - Sebuah mobil di Manado, Sulawesi Utara, terbakar. Diduga mobil digunakan pemilik untuk menimbun bahan bakar solar. <br /> <br />Kebakaran mobil terjadi pada 19 Juli 2020 siang, tepat di depan pom bensin di Jalan Anugrah Winangun, Kecamatan Malalayang, Manado. <br /> <br /> <br /> <br />Menurut saksi, api pertama kali muncul dari bagian belakang mobil tersebut. <br /> <br />Sang pemilik panik dan kabur, diduga khawatir penimbunan bahan bakar solar yang dilakukannya terungkap. <br /> <br /> <br /> <br />Petugas yang datang ke lokasi membutuhkan waktu sekitar 20 menit untuk memadamkan kebakaran. <br /> <br />Penyebab kebakaran serta pemilik mobil lanjut diselidiki polisi. <br /> <br /> <br /> <br />Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. <br /> <br />
