PALEMBANG,KOMPAS.TV-Seorang pria paruh baya di Palembang Sumatera Selatan, tewas setelah diserang dengan senjata tajam, oleh satu keluarga tetangganya. <br /> <br />Video dari warga ini mengambarkan saat penyerangan, yang dialami Sujono, 50 tahun, di rumahnya di jalan Tka Kadir, Lorong Jambu, 36 Ilir Palembang. <br /> <br />Penyerang yang belakangan diketahui masih satu keluarga itu, terlihat menerobos rumah korban dan melukainya dengan senjata tajam. <br /> <br />Meski sempat melawan, korban kalah jumlah, dan akhirnya tewas. <br /> <br />Korban sempat dibawa keluarga ke Rumah Sakit, namun nyawanya tak tertolong karena luka serius yang dialaminya. <br /> <br />Sejumlah warga diekat rumah korban menerangkan, korban diserang usai solat isya di masjid. <br /> <br />Polisi yang datang ke lokasi kejadian, kesulitan masuk ke tempat kejadian perkara, karena dua dari tiga penyerang tertangkap warga, yang marah dengan penyerangan itu. <br /> <br />Polisi akhirnya mampu mengamankan 2 pelaku, bersama senjata tajamnya. <br /> <br />Kapolrestabes Palembang/ kombes. Anom setyadji, menerangkan, dari hasil pemeriksaan semetara ke dua pelaku, motif sementara penyerangan karena dugaan perselingkuhan antara korban dan seorang perempuan dari keluarga para pelaku. <br /> <br />Kini polisi masih memburu satu pelaku lainnya, yang masih melarikan diri. <br /> <br />#polrestabes #timhunter #palembang <br /> <br />
