PALEMBANG,KOMPAS.TV-Daun Kelor, atau tanaman bernama latin moringa oleifera, kini menjadi salah satu jenis tanaman yang kian diburu masyarakat Kota Palembang. <br /> <br />Tanaman yang hidup di Daerah Tropis dan Sub Tropis ini, dinilai memiliki khasiat untuk meningkatkan imun tubuh, terutama saat pandemi covid 19. <br /> <br />Sebagian warga Palembang mempercayai, jika mengkonsumsi air rebusan daun kelor dan mengkonsumsi langsung daunnya dapat menjadi alternatif penangkal serangan virus corona. <br /> <br />Sumaina Duku, Pedagang bibit daun kelor, di palembang mengakui, semenjak pandemi covid 19 beberapa bulan terakhir/ permintaan bibit daun kelor mengalami peningkatan drastis. <br /> <br />Dalam sehari sekitar 30 batang bibit daun kelor yang terjual, dengan harga 25 ribu hingga 50 ribu rupiah perbatang. <br /> <br />Selain berkhasiat meningkatkan imun tubuh, daun kelor juga dikenal sebagai salah satu tanaman yang memiliki nutrisi tinggi teruatama Asam Amino dan Protein. <br /> <br />#DaunKelor #Korona #Palembang <br /> <br /> <br /> <br />
