MALANG-KOMPAS.TV-Turnamen mobile legends digelar oleh Institut Teknologi Nasional (ITN) Malang. <br /> <br />Total ada 1367 peserta yang terbagi dalam 250 tim. <br /> <br />Peserta adalah pelajar tingkat SMA di wilayah Jatim. <br /> <br />Karena tengah pandemi covid-19, pelaksanaan turnamen ini pun berlangsung berbeda. <br /> <br />Jika di tahun sebelumnya peserta turnamen berkumpul di satu tempat, namun dengan adanya protokol kesehatan pelaksanaan dilakukan secara online. <br /> <br />Sehingga tidak ada pengumpulan massa. <br /> <br />Hanya dalam babak final saja peserta datang ke lokasi pertandingan. <br /> <br />"Karena pandemi, jadi pelaksanaan turnamen menerapkan protokol kesehatan" ujar Aladin Eko Purkoncoro, Ketua E Sport ITN Malang, Rabu (12/08/2020). <br /> <br />Dalam turnamen ini sendiri peserta memperebutkan hadiah uang tunai, total 13 juta rupiah. <br /> <br />#mobilelegends #esport <br /> <br />
