KUBU RAYA, KOMPAS.TV - Para anggota pemadam kebakaran mengambil sikap sempurna pada peringatan detik-detik Kemerdekaan Republik Indonesia. Peringatan berlangsung di Bundaran Jalan Ahmad Yani 2 atau Jalan Arteri Supadio, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat. <br /> <br />Dalam aksi tersebut, regu pemadam dibagi untuk menjaga jalur masuk bundaran lengkap dengan seorang yang memegang bendera merah putih. Pada detik-detik kemerdekaan, semua lajur dan pengendara dihentikan sejenak dan sirine pemadam dibunyikan secara bersamaan. <br /> <br />Aksi ini merupakan yang pertama kalinya dilakukan dengan melibatkan belasan mobil damkar di beberapa titik, dan melibatkan puluhan petugas pemadam kebakaran. <br /> <br />Kegiatan tersebut rencananya akan terus dilakukan setiap tahun untuk memperingati detik-detik Kemerdekaan Republik Indonesia. <br /> <br />Simak informasi lain dari Kabupaten Kubu Raya dan Kalimantan Barat di kanal YouTube KompasTV Pontianak. <br /> <br />#Kemerdekaan #HUTRI <br /> <br />
