Surprise Me!

Kenalkan Buah Jenis Baru!!! Jeruk Keprok Batu 55

2020-08-24 43 Dailymotion

BATU-KOMPAS.TV-Sejak dulu, Kota Batu memang terkenal dengan buah apel dan beraneka sayuran. <br /> <br />Namun kini selain buah apel, ada satu lagi buah yang menjadi unggulan baru Kota Wisata ini yakni jeruk. <br /> <br />Jeruk keprok varietas Batu 55 kini mulai banyak dilirik petani untuk dibudidayakan. <br /> <br />Secara penampilan jeruk keprok Batu 55 memang sangat menarik. <br /> <br />Kulit buah berwarna kuning tampak seperti buah jeruk impor yang banyak dijual di pasar. <br /> <br />Tetapi dalam segi kualitas, jeruk ini mampu bersaing dengan buah impor lain. <br /> <br />Jeruk keprok Batu 55 memiliki ciri kulit buah yang tebal dan rasa buah yang manis, dengan sedikit masam namun segar. <br /> <br />Saat ini petani di kota Batu, serta Balai Penelitian Tanaman Jeruk dan Buah Subtropika (Balitjestro) terus melakukan pengembangan terhadap jeruk keprok ini. <br /> <br />Untuk meningkatkan kualitas dari buah jeruk keprok Batu 55. <br /> <br />#jerukkeprok #jerukBatu <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon