KOTAMOBAGU, KOMPAS.TV - Satuan Polisi Lalulintas Polres Kotamobagu, Sulawesi Utara terus melakukan patroli untuk mengimbau masyarakat agar tetap mengunakan masker saat berada didalam kendaraan dan pusat pusat perbelanjaan . Hal Ini dilakukan guna memimimalisir penyebaran virus korona. <br /> <br />Satuan Lalulintas Polres Kotamobagu, Sulawesi Utara, terus melakukan imbauan kepada masyarakat terkait protokol kesehatan Covid-19. Sosialisasi ditengah tugas patroli dilakukan di pusat perbelanjaan dan terminal. <br /> <br />Para personel polisi ini, mengimbau warga agar tetap memperhatikan protokol kesehatan seperti wajib mengunakan masker, jaga jarak serta kebersihan dengan rajin mencuci tangan. <br /> <br />Sosialisasi protokol kesehatan menyasar para sopir dan penumpang. Hal ini sengaja dilakukan, untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19 diwilayah Kotamobagu, ditengah adaptasi kehidupan baru sesuai anjuran pemerintah. <br /> <br />Meski belum ada sangsi tegas bagi yang tidak mematuhi protokol kesehatan, namun petugas tak henti hentinya melakukan imbauan agar warga tetap mematuhi protokol kesehatan. <br /> <br />#kompastvmanado #polisi #tetappakai masker <br /> <br />RAHMAN RAHIM / KOMPASTV / KOTAMOBAGU / SULUT // <br /> <br />Saksikan Siaran Kompastv : <br /> <br />Chanel 48 UHF <br /> <br />Fb : Kompastv Manado <br /> <br />Yt : Kompastv Manado <br /> <br />Alamat Studio Kompastv Manado <br /> <br />Jl.Anugerah No.08 Kelurahan Winangun <br /> <br />Kecamatan Malalayang, Kota Manado <br /> <br />Sulawesi Utara <br /> <br /> <br /> <br />
