Surprise Me!

117 ASN di Pemkot Bandung Positif Corona

2020-09-10 1,601 Dailymotion

BANDUNG, KOMPAS.TV - Lebih dari seratus orang yang bekerja di lingkungan pemerintah kota Bandung, Jawa Barat, terkonfirmasi positif Covid-19. <br /> <br />Pasien yang terpapar virus korona itu tidak hanya Aparatur Sipil Negara (ASN), tetapi juga pegawai di lingkungan Pemkot Bandung. <br /> <br />Dari sebanyak 1.900 pemeriksaan swab di 39 organisasi perangkat daerah Pemkot Bandung, 117 orang terkonfirmasi positif Covid-19. <br /> <br />Seluruhnya langsung diisolasi secara mandiri di rumah selama 14 hari bila tergolong orang tanpa gejala. <br /> <br />"Itu kan hasil tracking, ya. Jadi kita pimpinan kota terus mengupayakan tes PCR bagi seluruh masyarakat khususnya saat ini kita menyasar teman-teman yang memiliki intensitas interaksi dengan masyarakat cukup tinggi," ujar Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana. <br /> <br />Dinas Kesehatan juga memantau kesehatan 117 pasien dan jika terdapat gejala akan langsung dibawa ke rumah sakit. <br /> <br />Meningkatnya jumlah kasus positif Covid-19 di lingkungan Pemkot Bandung karena semakin banyaknya tes yang dilakukan dan tindakan isolasi langsung dilakukan agar tidak ada penyebaran. <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon