Surprise Me!

Beredar Kabar Wisma Atlet Penuh Akibat Pasien Corona, Ini Klarifikasinya!

2020-09-10 2,625 Dailymotion

JAKARTA, KOMPAS.TV - Transmisi penularan Corona DKI Jakarta diperkirakan semakin berat, dengan indikasi lonjakan pasien yang dirawat dan dikarantina. <br /> <br />Pemprov DKI menyebut menghadapi ancaman krisis dan kolaps fasilitas kesehatan, mulai 17 September. <br /> <br />Sinyal status darurat Covid-19 di DKI Jakarta diduga menguat. <br /> <br />Pasien dengan gejala sedang hingga berat, termasuk yang harus menjalani isolasi, memenuhi ruang perawatan di rumah sakit rujukan. <br /> <br />Tanpa pembatasan lebih ketat, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, memperkirakan seluruh tempat tidur di rumah sakit rujukan, akan penuh mulai 17 September. <br /> <br />Total tempat tidur perawatan Covid-19 DKI Jakarta saat ini, mencapai 4.053 unit, dan 77 persen telah terisi. <br /> <br />Pemprov DKI Jakarta pun menambah 11 rumah sakit baru, mencegah lonjakan kasus baru. <br /> <br />Sebelumnya, foto dan kabar Rumah Sakit Wisma Darurat Wisma Atlet beredar di sejumlah group percakapan whatsapp. <br /> <br />Kolonel Marinir Aris Mudian , Kepala Penerangan Komando Gabungan Wilayah Pertahanan Satu mengklarifikasi kabar ini. <br /> <br />"belum penuh, masih sesuai daya tampung saat ini , seperti dikutip dari kompas.com." <br /> <br />Satgas Penanganan Covid-19 , 4 September lalu merespons ancaman krisis ruang perawatan Covid-19 DKI Jakarta, dengan membuka tower 4 dan 5 Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet. <br /> <br />Seketat apapun rencana pembatasan besar-besaran yang akan segera diterapkan Pemprov DKI , tak mungkin mengendalikan penularan Corona. <br /> <br />Kedisiplinan semua warga, jadi kunci kesuksesan yang utama. <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon