KAB. BANJAR, KOMPAS.TV - Berdasarkan evaluasi gugus tugas percepatan penanganan covid-19 pusat, Kabupaten Banjar di Provinsi Kalimantan Selatan yang sebelumnya berstatus zona merah kini ditetapkan sebagai zona oren atau resiko sedang. <br /> <br />Penurunan status Kabupaten Banjar dalam penyebaran covid-19 Dikatakan Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Banjar, Diauddin, dipengarungi empat belas indikator. <br /> <br />Satu diantara indikator tersebut ialah tingkat kesembuhan. <br /> <br />Untuk menjadikan Kabupaten Banjar ke zona kuning atau bahkan hijau dikatakan Diauddin evaluasi terus berlanjut. <br /> <br />Catatan ini diharapkan menjadikan kabupaten berjuluk baiman bauntung batuah ini segera menjadi zona hijau dengan catatan masyarakat tetap patuh dan menjalankan protokol kesehatan. <br /> <br />"Ini dievaluasi tiap dua minggu, mudah-mudahan dua minggu ke depan turun lagi jadi kuning," ucap Diauddin. <br /> <br />Sementara itu, angka sebaran berdasarkan data dari gugus tugas percepatan penanganan covid-19 Kabupaten Banjar pada 16 September 2020 adalah 779 kasus terkonfirmasi 30, sembuh 699 dan meninggal 49 orang. <br /> <br />
