Surprise Me!

Tersangka Mutilasi Apartemen Kalibata City Ditangkap di Depok

2020-09-17 1 Dailymotion

JAKARTA, KOMPAS.TV - Menyoroti kasus mutilasi di Apartemen Kalibata City, Jakarta. <br /> <br />Kedua pelaku pembunuhan mutilasi di Apartemen Kalibata ditangkap di Depok Jawa Barat, Rabu malam. <br /> <br />Keduanya diketahui baru mengontrak dua hari lalu di salah satu klaster di perumahan Permata Cimangis, Depok, Jawa Barat. <br /> <br />Polisi pun mencari sejumlah barang bukti pembunuhan seorang pegawai kontraktor perusahaan Jepang di Apartemen Kalibata City. <br /> <br />Seorang pria ditemukan tewas dalam kondisi dimutilasi dan dimasukan ke dalam koper, di salah satu kamar lantai 16 Apartemen Kalibata City, Pancoran, Jakarta Selatan, Rabu malam. <br /> <br />Sebelum jenazah korban ditemukan, penghuni apartemen sempat curiga karena mencium adanya bau busuk dari kamar ini. <br /> <br />Jenazah korban mutilasi di Apartemen Kalibata City, dibawa petugas kepolisian ke ruang jenazah, Rumah Sakit Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur, untuk diotopsi. <br /> <br />Polisi menyebut korban diketahui sudah masuk datar pencarian orang hilang, karena dilaporkan hilang dari tempat tinggalnya Apartemen Taman Sari Semanggi sejak 9 September lalu. <br /> <br />Rinaldy Harley Wismanu, korban mutilasi di Apartemen Kalibata City ini pernah membuat konten di aplikasi berbagi video youtube. <br /> <br />Dalam videonya, Ren memperkenalkan diri sebagai mahasiswa Indonesia yang sedang melakukan studi di Tokyo University. <br /> <br />Tak hanya kehidupan kampusnya, Ren juga memperlihatkan kehidupan di luar kampus. <br /> <br />Video ini diunggah pada 6 Januari 2017. <br /> <br />Namun pada Rabu malam kemarin, sejumlah ucapan dukacita membanjiri kolom komentar pada video ini. <br /> <br />Sejumlah warga net berharap pelaku pembunuhan terhadap Ren ditangkap dan diadili. <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon