Surprise Me!

Kasus Covid-19 Meningkat, 2 Rumah Sakit Rujukan Pasien Corona Penuh

2020-09-22 1 Dailymotion

PROBOLINGGO, KOMPAS.TV - 2 rumah sakit rujukan covid-19 milik Pemerintah Kabupaten Probolinggo Jawa Timur penuh. Hal ini terjadi karena jumlah pasien virus korona terus meningkat. 2 rumah sakit tersebut adalah RSUD Waluyo Jati Kraksaan dan RSUD Tongas. <br /> <br />Untuk RSUD Waluyo Jati Kraksaan Kabupaten Probolinggo sudah tidak mampu menampung pasien covid-19. Karena ruang isolasi pasien covid-19 sudah penuh. Dari 70 ruang isolasi, seluruhnya sudah terpakai. <br /> <br />Pihak rumah sakit terpaksa mengarahkan pasien baru ke rumah sakit rujukan lainnya, yang masih mempunyai tempat tidur khusus pasien covid-19. Sedangkan RSUD Tongas memiliki 110 ruang isolasi dan 60 persen sudah terisi. <br /> <br />Jubir Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Probolinggo, dr. Dewi Veronica mengatakan untuk mengatasi keterbatasan ruang isolasi, pemerintah daerah berencana menambah kapasitas kedua rumah sakit tersebut. <br /> <br />Pemerintah juga berkoordinasi dengan rumah sakit swasta agar bersedia menampung pasien covid-19. Selain itu, pemerintah akan memindahkan pasien covid-19, yang sudah tidak mengalami gejala ke rumah karantina, yang disediakan Pemkab setempat. <br /> <br />Penuhnya rumah sakit rujukan, karena jumlah pasien covid-19 terus meningkat. Bahkan dalam sehari, ada 50 pasien covid-19 baru. <br /> <br />Hingga Jumat (18/09), jumlah pasien positif covid-19 di Kabupaten Probolinggo mencapai 721 orang. Dengan rincian, 162 pasien masih dirawat, 531 pasien dinyatakan sembuh dan 38 pasien meninggal dunia. <br /> <br /> <br /> <br />#RumahSakit #Covid19 #VirusCorona <br /> <br /> <br /> <br />

Buy Now on CodeCanyon