JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo menyampaikan pidato perdananya di Sidang Majelis Umum ke-75 PBB pada Rabu (23/9/2020) pada pukul 06.35 WIB. Pidato Presiden disampaikan melalui virtual. <br /> <br />Pidato Presiden Jokowi ini disiarkan langsung melalui Youtube Sekretariat Presiden pagi ini. <br /> <br />Kali ini Presiden Jokowi berpidato dengan Bahasa Indonesia. Dalam pidatonya, Presiden Jokowi menilai perdamaian dunia saat ini belum terwujud. <br /> <br />Ia pun menyoroti konflik yang masih terjadi di dunia. <br /> <br />"Di usia PBB yang ke -75 ini kita patut bertanya, apakah dunia yang kita impikan itu sudah tercapai? Saya kira jawaban kita sama, belum. Konflik masih terjadi di berbagai belahan dunia," kata Jokowi. <br /> <br />Jokowi juga berpendapat bahwa kemiskinan dan kelaparan masih tetap dirasakan. Ia pun juga menyoroti soal penghormatan pada kedaulatan dan integritas wilayah. <br /> <br />"Kemiskinan dan bahkan kelaparan masih terus dirasakan. Prinsip-prinsip Piagam PBB dan hukum internasional kerap tidak diindahkan, termasuk penghormatan terhadap kedaulatan dan integritas wilayah. Kita semua prihatin melihat situasi ini," ujarnya. <br /> <br />
