KUBU RAYA, KOMPAS.TV - Setelah Wakil Gubernur Kalimantan Barat mengonfirmasi dirinya positif covid-19, giliran Wakil Bupati Kubu Raya, Sujiwo, yang membuat pengumuman serupa. <br /> <br />Berdasarkan video yang ia rilis, Wakil Bupati Kubu Raya mengaku pada tanggal 26 September 2020 bertemu dengan seseorang yang terkonfirmasi positif. <br /> <br />Jiwo pun akhirnya berinisiatif menjalankan tes swab. Hasilnya, ia bersama satu orang pengawal dan satu tim media centernya terkonfirmasi positif covid-19. <br /> <br />"Hasil swab saya, pengawal saya, dan tim media center saya positif covid-19. Saya berinisiatif isolasi mandiri dan menghubungi dinkes untuk tes swab. Saya tidak ingin menjadi klaster atau penular ke orang lain," ucap Sujiwo. <br /> <br />Hingga saat ini, tercatat setidaknya sudah ada 1.011 orang yang terkonfirmasi positif covid-19 di Kalbar. <br /> <br />Pemerintah melalui tim gugus tugas, terus melakukan upaya-upaya pencegahan, mulai dari rutin melakukan razia protokol kesehatan, hingga memberlakukan pembatasan aktivitas guna memutus mata rantai penyebaran covid-19. <br /> <br />Simak informasi lain dari Kabupaten Kubu Raya dan Kalimantan Barat di kanal YouTube KompasTV Pontianak. <br /> <br />#Wabup #KubuRaya #Covid19 #Corona <br /> <br />
