KOMPAS.TV - Kementerian Kesehatan resmi menetapkan harga tertinggi untuk tes usap covid-19. <br /> <br />Penetapan ini berdasarkan survei harga tes usap dan analisis harga di sejumlah daerah di Indonesia, 900 ribu rupiah resmi jadi harga tertinggi untuk tes usap. <br /> <br />Komponen biaya yang dihitung meliputi komponen jasa dokter dan tenaga kesehatan, komponen bahan habis pakai seperti APD dan alat tes usap, serta komponen biaya administrasi. <br /> <br />Penetapan harga tes usap ini berlaku untuk seluruh rumah sakit di Indonesia. <br /> <br />Diapresiasi, penetapan harga ini dinilai dapat membantu masyarakat melakukan tes usap secara mandiri. <br /> <br />Meski demikian, harga tes usap yang lebih murah ini mesti diimbangi dengan pengaturan mekanisme impor reagen dan alat tes usap agar tidak mempengaruhi lama tes hingga hasil keluar. <br /> <br />Sementara, anggota Komisi IX DPR dari Fraksi PAN, Saleh Daulay menegaskan pemerintah harus menjamin ketersediaan reagen di masyarakat agar pelaksanaan tes usap bisa optimal. <br /> <br />Selain itu, pemerintah juga diharapkan tetap memberikan subsidi bagi masyarakat berpenghasilan rendah untuk melakukan tes usap mandiri. <br /> <br />Bagi masyarakat, harga tes usap yang mahal kerap menjadi kendala mereka mengecek kondisi kesehatannya terkait covid-19 secara mandiri. <br /> <br />Tes covid-19 yang optimal tentunya penting dalam upaya pencegahan covid-19. <br /> <br />Dengan tes covid-19 yang masif bisa diketahui peta sebaran corona, serta langkah penanganannya secara lebih tepat. <br /> <br />
