JAKARTA, KOMPAS.TV - Peserta aksi pekerja hiburan malam menggelar demo di depan DPRD DKI Jakarta, mereka mendesak DPRD mengeluarkan hak angket untuk mencabut kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). <br /> <br />Pengunjuk rasa dari pembela kesatuan tanah air Indonesia bersatu, menuntut kepada pemerintah provinsi DKI Jakarta untuk kembali membuka lokasi hiburan malam dengan menerapkan protokol kesehatan. <br /> <br />Selain itu massa juga meminta agar DPRD DKI menggunakan hak angket terhadap Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan terkait dampak PSBB yang diperpanjang. <br /> <br />Perwakilan pekerja hiburan malam mulai dari penyanyi hingga seniman ini akhirnya diterima oleh anggota DPRD DKI Jakarta Fraksi Golkar Jamaludin. <br /> <br />Perwakilan massa berharap bisa bertemu dengan Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi atau pimpinan DPRD lainnya dan berjanji akan mematuhi protokol kesehatan. <br /> <br />
